pilihan +INDEKS
Untuk menyambut Ramadan, UMRI Mengadakan Tahrib dan Kegiatan Ramadhan Ceria

Eksposnews.id, pekanbaru- Muhammadiyah telah menetapkan awal Ramadan 1445 H /2024 M jatuh pada Senin 11 Maret 2024, sebagai salah satu amal usaha Muhmmadiyah, Universitas Muhammadiyah (UMRI) akan mengisi sejumlah kegiatan pada bulan suci tahun ini.
Mengusung tema "Ramadan Ceria Mencerahkan Semesta", kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan diharapkan mampu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Rangkaian kegiatan tersebut diawali dengan Tarhib Ramadhan pada Jumat (8/3/2024).
"Kegiatan ini diikuti oleh civitas akademika," jelas Rektor UMRI Dr Saidul Amin, Jumat (8/3/2024).
Sebagai kampus Islam, UMRI tentunya akan melaksanakan atau mengisi Ramdhan ini dengan lebih bermakna. Tidak hanya diikuti oleh kalangan civitas akademika, para Mahasiswa juga akan dilibatkan, bahkan juga dari siswa setingkat SLTA.
Dijelaskan Rektor, setelah Tarhib Ramadan, sepanjang bulan suci juga akan diisi dengan salat taraweh di masjid kampus. Ada juga lomba kreatifitas Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) yang dapat diikuti segenap keluarga besar UMRI. UMRI juga menggelar berbagai pelatihan untuk revitalisasi pemahaman AIK.
Kemudian akan digelar lomba ibadah praktis untuk dosen dan tenaga kependidikan. Lomba Tahfiz Quran 20 dan 30 juz untuk Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah tingkat nasional. Lomba ini memperebutkan hadiah utama umroh.
Selanjutnya, kata Saidul, UMRI akan menggelar lomba Tahfiz Quran 20 dan 30 juz untuk siswa SLTA dan Pesantren. Dia berharap, lewat lomba ini bisa mempromosikan kampus UMRI.
Pada tanggal 2 April, bakal dilakukan tabligh akbar sekaligus menyerahkan santunan bagi 1.000 fakir miskin.
"Karena jumlah penerima banyak, nanti saat acara hanya dihadiri perwakilan saja," kata dia.
Dalam tabligh akbar itu, Ustad Abdul Somad (UAS) akan hadir memberikan tauziah.
"UAS telah menyampaikan kesediaan untuk hadir dalam tabligh akbar ini," imbuhnya.
Sumber : mediacenter.riau.go.id
Berita Lainnya +INDEKS
Buka Seminar Arsip Statis, Pemerintah Kabupaten Kampar Komitmen Memperkuat Tata Kelola Kearsipan Sebagai Pilar Akuntabilitas Birokrasi
Bangkinang Kota - Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar, S.Sos, MT yang diwakili oleh Kepala Dinas Perpust.
Gelar Pelatihan Jammer, Plt. Kadiskominfo : Tingkatkan Terus Profesionalisme
Bangkinang Kota : Pemkab Kampar Terus menuntut dalam upaya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) .
Pemkab Kampar Gelar Sosialisasi Peningkatan SAKIP, RB, dan ASN BerAKHLAK Tahun 2025
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Bagian Organisasi Setda Kampar mengge.
Melalui Zoomeeting, Wakil Bupati Kampar Pimpin Rakor Inflasi dan Program 3 Juta Rumah Bersama Kemendagri
Bangkinang Kota – Wakil Bupati Kampar, Dr Misharti S,Ag M,Si, mengikuti Rapat Koordinasi Pe.
Dihadapan DPRD, Pemerintah Kabupaten Kampar Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi Terhadap RPP APBD Tahun 2024
Bangkinang Kota - Menanggapi Pandangan Umum Fraksi-Fraksi tentang RPP APBD Tahun 2024 Rabu .
Bupati Kampar Ahmad Yuzar : Selamat Kembali ke Tanah Air Dengan Predikat Haji Mabrur
Batam : Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos, MT menyambut langsung kedatangan Jamaah Haji Kabupaten .